ANALISIS MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS INTERNET UNTUK PERKEMBANGAN KEMAMPUAN KOGNITIF PADA ANAK USIA 4 -5 TAHUN

  • Citra Nadhisa Arundhati Universitas Narotama
  • Sugito Muzaqi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisa proses pemanfaatan media pembelajaran berbasis internet untuk perkembangan kemampuan kognitif pada anak usia 4-5 tahun. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data observasi dan dokumentasi. Observasi yang dilakukan untuk mengamati proses pemanfaatan media pembelajaran berbasis internet untuk perkembangan kemampuan kognitif pada anak usia 4-5 tahun . Hasil penelitian observasi yang dilakukan adalah KB Aisyiah 12 Surabaya tidak cukup memiliki sarana media pembelajaran berbasis  internet yang memadai. Selain itu, guru – guru di KB Aisyiah 12 Surabaya juga masih belum bisa mengoperasikan media berbasis internet. Dengan adanya penerapan model pembelajaran berbasis internet ini,  anak-anak terbantu dalam perkembangan kemampuan kognitif (penalaran).

Kata Kunci : Media Pembelajaran, Internet, Kognitif

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-28
Abstract viewed = 0 times
pdf downloaded = 0 times